Search This Blog

Selamat datang di blog kami. Semoga blog kami banyak manfaatnya bagi sobat rekan semua yang mengunjungi blog kami. Terima kasih atas kunjungan rekan semua. http://indonesia-sma1cms.blogspot.com

Monday, July 12, 2010

Kursi lontar pesawat terbang

Pesawat -pesawat tempur dewasa ini di lengkapi dengan kursi lontar (ejection seat) yang berfungsi untuk menyelamatkan pilot saat terjadi kecelakaan.

Salah satu kursi lontar yang digunakan oleh pesawat F-16 yaitu ACES II . Kursi lontar pesawat terbang ini di desain untuk bisa digunakan melontarkan pilot pada ketinggian dan kecepatan nol, artinya kursi lontar bisa diaktifkan saat pesawat dalam keadaan diam di darat sampai kecepatan 600 knot dengan ketinggian sampai 50.000 kaki.

Kursi lontar pesawat tempur ini bisa di operasikan dengan tiga tipe kecepatan dan ketinggian saat pesawat mengudara.

*
Metode pertama untuk kecepatan dan ketinggian rendah. Pada metode ini kursi lontar bisa melontarkan pilot pada kecepatan pesawat kurang dari 250 knot dan ketinggian kurang 15.000 kaki.
*
Metode kedua untuk kecepatan dan ketinggian sedang. Pada metode ini kecepatan pesawat lebih 250 knot dan ketinggian kurang 15.000 kaki
*
Metode ketiga untuk kecepatan pesawat lebih 250 knot dan ketinggian lebih dari 15.000 kaki.

Proses meninggalkan pesawat (bail out) dengan kursi lontar
#
Pilot menarik tuas untuk melepaskan kursi lontar kemudian secara otomatis kanopi pesawat akan terbuka, catapult mendorong kursi lontar pada posisi nya.
#
0,15 detik kemudian setelah kursi dilontarkan dengan keepatan 15 m/dt (50 kaki) semua peralatan pendorong akan menyala (waktu yang dibutuhkan 0,10 detik).
#
Setengah detik kemudia kursi lontar telah mencapai ketinggian 100 sampai 200 kaki dari posisi awal. Kemudian peralatan pendorong terpisah dari pilot.
#
Dua setengah detik kemudian parasut utama akan mengembang dan pilot pun mendarat dengan selamat.

Bagian-bagian kursi lontar peawat terbang.

Sesuai fungsinya kursi pelontar berguna untuk menyelamatkan pilot baik dari kecelakaan pesawat terbang maupun dari sergapan musuh setelah pilot mendarat untuk itu kursi lontar dilengkapi berbagai pelengkapan sebagai berikut:

* Tas survival kit terletak dibagian bawah diduduki oleh pilot
* Senor lingkungan berfungsi untuk mencatat keepatan udara dan ketinggian dari kursi lontar
* Vernier rocket berfungsi untuk mengatur keseimbangan kursi lontar, alat ini di pasang giroskop.
* Parasut.
* Botol oksigen darurat
*
Tirai pelindung muka yang berguna untuk melindungi kepala pilot selama proses ejection.
*
Sabuk pengaman
* Perekam data
*
Underseat rocket , roket yang diletakan di bawah kursi lontar berfungsi menambah gaya angakt setelah catapult mengangkat pilot keluar kocpit.

1 comment:

camera cell phone said...

Inovasi yang bagus demi keselamatan .... memang teknologi harus selalu di upgrade